22 Desember 2009

Just For My Mom...I Write This Note...

Mother, how are you today? 
Here is a note from your daughter 
with me averything is ok
Mother, how are you today?


Secuplik kisah dulu...
Di subuh hari,

oryza kecil : Zzz..(masih tertidur pulas)
Mama : (Mengetuk pintu kamar) Dek.. bangun...solat.....(kemudian dilanjutkan dengan  bunyi klontangan di dapur, mama sedang masak buat nyiapin sarapan)
oryza kecil : hm....yaa....




Di subuh hari,

oryza remaja : Zzz..(masih tertidur pulas)
Mama : (Mengetuk pintu kamar) Dek.. bangun...solat.....(kemudian dilanjutkan dengan  bunyi klontangan di dapur, mama sedang masak buat nyiapin sarapan)
oryza remaja : hm....yaa....

Di subuh hari,

oryza beranjak dewasa : Zzz..(masih tertidur pulas)
Mama : (Mengetuk pintu kamar) Dek.. bangun...solat.....(kemudian dilanjutkan dengan  bunyi klontangan di dapur, mama sedang masak buat nyiapin sarapan)
oryza beranjak dewasa : hm....yaa....

oryza kini,semakin dewasa : Zzz..(masih tertidur pulas)
Mama : (Mengetuk pintu kamar) Dek.. bangun...solat.....(kemudian dilanjutkan dengan  bunyi klontangan di dapur, mama sedang masak buat nyiapin sarapan)
oryza kini,semakin dewasa : hm....yaa....

semakin rindu..... jam weker ala mama.... ritual harian sang mama untuk anak2nya yang membuatku tak perlu menyalakan weker  karena suara mama lebih nyaring dan ampuh untuk membangunkan tidurku di subuh hari...^^ 
_________________________________________________________________________________

Aku tak bisa lahir tanpa Ibu, 
Ayah tidak bergairah tanpa Ibu. 
Ibu adalah guru kesetian,

Ibu sumber segala cinta yang diturunkan oleh Allah. 
Pengorbanan tiada putus, doa tiada henti, kasih tiada batas.


Wahai ibu, betapa engkau hanya memikirkan kesuksesan anakmu, meskipun kebanyakan anak melupakan ibunya disaat mereka sukses.
Ibu maafkan aku, anakmu yang tidak tahu membalas budi, anak yang lupa berbakti.
Ibu pengorbananmu sepanjang masa, kegigihanmu tiada pernah putus asa, perjuanganmu atas dasar cinta dan kasih sayang.
Apapun yang  kuberikan untuk membalas segala kebaikan Ibu tidak akan pernah cukup. 
Ibu adalah keramat, ibu adalah surga, ibu adalah kehidupan. 
Allah telah mengirimkan ibu untuk melahirkan kita, untuk belajar hidup, untuk belajar cinta, untuk belajar tentang perjuangan, pengorbanan.

 HAPPY MOTHER'S DAY

Ya Rabb,Aku mohon Engkau selalu menjaga senyum ibu..karena akan ada senyum Allah disana...






Tidak ada komentar: